Sasaran Operasi Patuh Progo 2024 dengan Tilang Elektronik

  • Whatsapp
cek keseiapan ops progo
Kapolres Kulon Progo melakukan cek kesiapan Operasi Patuh Progo 2024 (Istimewa)

BacaJogja – Polres Kulon Progo pada Operasi Patuh Progo 2024 melibatkan 980 personel. Operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari, mulai dari tanggal 15 hingga 28 Juli 2024. Operasi secara serentak di seluruh Indonesia.

Kapolres Kulon Progo, AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H mengatakan, Operasi Patuh Progo ini digelar untuk menekan angka pelanggaran, kecelakaan, dan fatalitas korban kecelakaan.

Read More

Umroh liburan

Baca Juga: Dua Profesor Langsung Jatuh Hati dengan Lukisan Siklus

“Selain itu juga meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas,” katanya saat memimpin Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Progo 2024 di Halaman Polres Kulon Progo, Senin (15/7/2024).

Dia mengatakan, Operasi Patuh Progo 2024 akan mengedepankan pendekatan edukatif, persuasif, dan humanis. “Penegakan hukum lalu lintas dilakukan secara elektronik,” tegansya.

Baca Juga: Jadwal Pendaftaran, Syarat, dan Ketentuan Beasiswa 1.000 Santri Seluruh Indonesia

Menurut dia, beberapa pelanggaran yang menjadi sasaran pada Operasi Patuh Progo 2024 ini, yakni :
1. Pengendara Menggunakan ponsel saat berkendara
2. Pengendara yang belum cukup umur
3. Pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari satu orang
4. Tidak menggunakan helm atau safety belt
5. Mengkonsumsi alkohol saat berkendara
6. Melawan arus lalu lintas khususnya kendaraan bermotor.

Baca Juga: Selepas Subuh Mobil Tabrak Pohon di Jalan Parangtritis Bantul

Kapolres juga memberikan beberapa penekanan kepada para personel yang terlibat dalam operasi ini. Antara lain melaksanakan dan mempublikasikan kegiatan positif yang mencerminkan sisi humanis Polri selama operasi. “Hindari tindakan yang dapat merusak citra Polri di masyarakat,” tegasnya.

Selain itu, menerapkan penegakan hukum lalu lintas yang bersifat edukatif dan persuasif untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar disiplin dalam berlalu lintas.[]

Related posts