BacaJogja – Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, bersama Wakil Presiden Gibran Rakabuming tiba di Yogyakarta pada Kamis sore, sekitar pukul 16.00 WIB, di Lanud Adisutjipto. Kedatangan mereka disambut hangat oleh Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X, beserta jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD).
Presiden Prabowo dan rombongan dijadwalkan untuk menghadiri kegiatan pembekalan terkait program kerja kabinet selama tiga hari di Akademi Militer (Akmil), Magelang.
Baca Juga: Daftar Empat Pimpinan DPRD DIY Resmi Dilantik, Ini Pesan Sri Sultan
Setelah mendarat, Presiden Prabowo melanjutkan perjalanan darat menuju Magelang menggunakan MV3 Garuda Limousine atau Maung Garuda, kendaraan taktis buatan PT Pindad. Jalur perjalanan darat yang akan dilalui telah dipersiapkan dengan matang untuk memastikan kelancaran rombongan menuju Akmil.
Sekretaris Daerah DIY, Beny Suharsono, menegaskan bahwa persiapan penyambutan tamu kenegaraan, termasuk menteri-menteri dan Wapres Gibran, sudah dilakukan dengan baik. “Kami terfokus di Bandara Adisutjipto, di mana area parkir khusus telah disiapkan untuk penjemputan para tamu penting,” ujar Beny.
Baca Juga: Kisah Buruh Cuci di Bantul, Menabung Uang Receh Sekian Tahun untuk Bisa Umrah ke Tanah Suci
Beny menambahkan, seluruh kendaraan penjemput telah disiagakan di area parkir bandara agar tidak mengganggu arus lalu lintas. “Kami ingin memastikan tidak ada kendala lalu lintas di sekitar bandara, sehingga penyambutan dapat berjalan lancar dan tertib,” lanjutnya.
Selain itu, Beny menekankan pentingnya memberikan penghormatan kepada Presiden dan para pejabat tinggi lainnya. “Kami akan memasang spanduk ‘Sugeng Rawuh’ dan ucapan selamat datang, serta meminta dukungan Pemerintah Sleman untuk meramaikan penyambutan ini,” tutup Beny.
Dengan berbagai persiapan yang matang, diharapkan kunjungan kerja Presiden dan Wakil Presiden di Yogyakarta hingga Magelang dapat berjalan dengan baik, serta menciptakan suasana yang hangat dan kondusif bagi para tamu kenegaraan. []