Kronologi Geger Geden Konser Musik Strada di Seven Sky Lippo Plaza Yogyakarta

  • Whatsapp
geger geden
Keributan saat konser musik dengan bintang tamu Strada di Seven Sky Lippo Plaza, Kota Yogyakarta. (Foto: Screenshoot video amatir)

BacaJogja – Event pertunjukan musik dengan bintang tamu Strada yang digelar di Seven Sky Lippo Plaza, Kota Yogyakarta berujung keributan pada Minggu, 12 Juni 2022 malam. Keributan terekam video hingga membuat viral di media sosial.

Tampak dalam video, puluhan pengunjung saling lempar di area outdoor rooftop mall yang berada di Jalan Laksda Adisucipto, Demangan, Kemantren Gondokusuman, Kota Yogyakarta ini.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Musisi Yogyakarta Ichon Badguitar Kolaborasi dengan Joe Kenneth di Single Kludia

Mereka saling lempar menggunakan fasilitas yang ada di sekitar lokasi. Tak heran, kejadian tersebut menyebabkan kerusakan pada fasilitas umum milik Lippo Plaza.

Kasi Humas Polresta Yoyakarta AKP Timbul Sasana Raharja saat dikonfirmasi membenarkan adanya keributan yang viral di media sosial tersebut. “Keributan terjadi saat ada event pertunjukan musik dengan bintang tamu Strada,” katanya, Senin, 13 Juli 2022.

Baca Juga: Semarak Sumpah Pemuda dalam Pentas Musikan Mandalasana Keraton Yogyakarta

Dia menjelaskan, kronologi kejadian bermula sekitar pukul 20.30 WIB saat penonton terus berdatangan di venue acara. Sementara kapsitas yang ada sudah hampir overload. Berhubungan pengunjung terus berdatangan, maka panitia menutup voucher box.

keributan
Keributan saat konser musik dengan bintang tamu Strada di Seven Sky Lippo Plaza, Kota Yogyakarta. (Foto: Screenshoot video amatir)

AKP Timbul mengatakan, penutupan voucher tiket box ini bertujuan untyk mengurangi jumlah pengunjung yang masuk. Setelah panitia melakukan penutupan, juga mengimbau pengunjung untuk pulang. “Mereka yang tidak dapat tiket dimita pulang,” katanya.

Namun, mereka yang tidak mendapatkan tiket tidak semuanya pulang. Sebagian dari mereka memaksa untuk masuk. “Sekitar 20 orang yang tidak kebagia tiket memakasa masuk,” ujarnya.

Baca Juga: Geger Geden Bantul, Anggota DPRD Dipukul Senter Besi hingga Berdarah

Akhirnya terjadi desak-desakan lalu terjadi keributan di sekitar venue. Fasilitas yang ada turut menjadi sasaran untuk pelemparan sehingga terjadi sejumlah kerusakan.

Keributan membuat sejumlah pengunjung panik. Sebagian dari mereka terutama perempuan yang takut memilih bersembunyi di tempat lain. []

Related posts