Penjelasan BMKG soal Rentetan 63 Kali Gempa Selatan Jawa

  • Whatsapp
gempa selatan jawa
Rentetan gempa bumi di selatan Jawa. (Twitter @DaryonoBMKG)

BacaJogja – Dalam sehari, Sabtu, 9 Juli 2022 selatan Jawa diguncang rentetan gempa. Dimulai pada pukul 3.27.07 WIB mengguncang Selatan Jawa Timur dengan kekuatan M5.2 episenter di laut 175 Km barat daya Lumajang kedalaman 47 kilometer.

BMKG mencatat gempa dipicu subduksi lempeng yang menunjam ke bawah Jawa Timur. Gempa dirasakan di Kepanjen, Lumajang, Blitar. Tidak potensi tsunami.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Gempa M 3,5 Berpusat 7 Km Barat Daya Kulon Progo Yogyakarta

Koordinator Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG Daryono mengatakan, rentetan aktivitas gempa di selatan Jawa Timur sejak pukul 03.27 – 08.00 pagi sudah terjadi 14 kali gempa. Sebelum gempa utama (main shock) Mag. 5,2 juga didahului 2 kali aktivitas gempa pembuka (foreshocks).

Gempa magnitudo 5,0 yang terjadi pada siang hari ini pukul 9.53 WIB merupakan bagian dari rangkaian gempa susulan (aftershocks) dari gempa utama (mainshock) dengan M5.2 yang terjadi tadi pagi pada pukul 3.27 WIB.

Baca Juga: Warga Yogyakarta Merasakan Gempa Tektonik M5.3 di Selatan Jawa

Gempa selatan Jawa Timur hari ini menyebabkan benda-benda ringan yang digantung bergoyang bahkan genting pada beberapa rumah warga di Kecamatan Kencong, Jember, dilaporkan rontok dan berjatuhan.

“Dua gempa yang mengguncang kuat selatan Jawa Timur pagi ini memiliki mekanisme pergeseran naik (thrusting) yang berasosiasi dengan sumber gempa megathrust,” tulisnya di Twitter @DaryonoBMKG, Sabtu, 9 Juli 2022.

Baca Juga: Gempa M5,3 Guncang Selatan Jawa Sabtu 9 Juli 2022

Menurut dia, rentetan gempa selatan Jawa Timur hari ini lokasi episenternya berdekatan dengan pusat gempa magnitudo M7,8 pembangkit tsunami selatan Jawa Timur pada 3 Juni 1994 dengan tinggi tsunami 13,9 meter. Kejadian saat itu menyebabkan sebanyak 250 orang meninggal dan 15 orang lainnya hilang.

Daryono menulis jumlah gempa susulan di selatan Jawa Timur sejak pagi tadi hingga siang hari ini pukul 14.00 WIB telah terjadi gempa susulan sebanyak 54 kali gempa. “Hingga malam ini gempa susulan yang terjadi di Samudra Hindia Selatan Jawa Timur sudah mencapai 63 kali gempa,” ungkapnya. []

Related posts