BacaJogja – PT Pegadaian Kantor Cabang Ngupasan, Yogyakarta, menggelar literasi keuangan agen Pegadaian kepada masyarakat yang diikuti ibu-ibu di Kelompok Dasawisma 24, Desa Kembaran RT 7 Tamantirta, Kasihan, Bantul, Sabtu (5/10).
Dalam literasi keuangan tersebut menghadirkan agen Pegadaian terbaik cabang Ngupasan, Cut Ratna, yang menyampaikan edukasi terkait berbagai produk Pegadaian.
Baca juga: Menyulut Perdebatan Tembakau: Industri Rokok, Regulasi, dan Masa Depan Pariwisata di Bantul
Cut Ratna mengajak ibu-ibu kelompok Dasawisma 24 untuk memanfaatkan jasa agen Pegadaian untuk melakukan berbagai transaksi produk Pegadaian.
“Sekarang masyarakat bisa mengakses dan bertransaksi di agen ketika outlet Pegadaian sudah tutup, selain memanfaatkan layanan Pegadaian Digital Services (PDS),” kata Cut Ratna.
Dalam paparannya, Cut Ratna menyampaikan bahwa Pegadaian bisa menjadi solusi pendanaan bagi masyarakat. Selain bisa untuk investasi, Pegadaian juga memberikan layanan pembiayaan melalui berbagai produknya.
Masyarakat bisa menggunakan jasa gadai, tabungan emas hingga cicilan emas atau logam mulia di Pegadaian. Tiga produk tersebut bisa menjadi pilihan saat masyarakat ingin berinvestasi di Pegadaian.
“Kenapa saya tekankan di tiga produk itu? Karena tiga produk itu yang paling diminati di wilayah sini (Bantul). Sehingga saya mengedukasi ibu-ibu terkait pelayanan di agen Pegadaian,” ujarnya.
Cut Ratna menjelaskan, tabungan emas bisa dilakukan dengan menyetor nilai terkecil sekalipun, misalnya Rp 10.000. Uang yang ditabungkan di tabungan emas langsung dikonversikan dalam bentuk emas.
Keuntungan tabungan emas ini, selain bisa menyetor dengan uang pecahan kecil yang hasilnya dikonversikan dalam bentuk emas, juga bisa dicetak menjadi emas batangan dengan berbagai pilihan yaitu Antam, Galery24, Lotus Archi dan UBS.
“Dengan memiliki tabungan emas, jika butuh dana maka tabungan emas itu bisa digadai dengan sewa modal yang lebih murah dibanding gadai biasa,” jelasnya.
Baca lainnya: Jumat Berkah Pegadaian Kanwil Semarang, Bagi Makanan Siap Saji ke Masyarakat
Ketua Dasawisma 24 Desa Kembaran, Samiyatin menyambut positif literasi keuangan yang diberikan agen Pegadaian Ngupasan. Menurutnya, edukasi yang diberikan memberikan pemahaman kepada ibu-ibu anggota Dasawisma 24 terkait produk-produk Pegadaian.
“Semoga ini bermanfaat bagi kami jika mengalami kesulitan ekonomi dan saat ada kelebihan dana bisa ditabungkan di Pegadaian. Dari edukasi ini, kami juga menjadi lebih tahu apa itu Pegadaian dan apa produk-produknya,” katanya. []