Perempuan Nekat Lompat dari Jembatan Kalibayem Bantul

  • Whatsapp

BacaJogja – Suasana menegangkan terjadi pada Minggu malam (13/10/2024) di Jembatan Kalibayem, Sonopakis Kidul, Kabupaten Bantul, Yogyakàrta. Seorang perempuan bernama MS, 35 tahun, nekat melompat dari atas jembatan.

Tentu saja kejadian ini menciptakan kepanikan di antara warga sekitar. Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 22.00 WIB, ketika korban terjun dari ketinggian jembatan.

Read More

Umroh liburan

Baca Juga : Genah Muslem Sleman Timur Fokus Garap Suara Anak Muda untuk Menangkan Harda-Danang di Pilkada 2024

Tim SAR gabungan, yang mendapat laporan dari BPBD Bantul, segera bergegas ke lokasi.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Yogyakarta, Kamal Riswandi, mengungkapkan bahwa pihaknya langsung mengerahkan satu Tim Rescue dari Basarnas Yogyakarta dan satu Tim dari Unit Siaga SAR Kota Yogyakarta dengan peralatan vertikal untuk menangani kondisi berbahaya tersebut.

Baca Juga : Menyelami Pesona Kuliner Berbasis Budaya Yogyakarta yang Menggoda Selera

Koordinasi yang cepat antara polisi dan tim SAR memastikan proses evakuasi berjalan lancar meski situasinya menegangkan.

Dalam waktu sekitar 30 menit, korban berhasil diselamatkan dalam kondisi selamat. ‘Selanjutkan dilarikan ke RS PKU Gamping untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut,” katanya dalam siaran pers tadi malam.

Baca Juga : Kuliner Malam Yogyakarta: Gultik Bang Jago, Surga bagi Pecinta Gulai

Dengan selesainya operasi penyelamatan, Kamal Riswandi menyatakan bahwa operasi SAR resmi ditutup, dan tim yang terlibat dikembalikan ke kesatuan masing-masing.

Kejadian ini menjadi peringatan akan pentingnya kepedulian terhadap kesehatan mental dan upaya pencegahan tindakan nekat seperti ini. []

Related posts