Polres Kulon Progo Perangi Politik Uang: Tegakkan Demokrasi Jujur di Pilkada 2024

  • Whatsapp

BacaJogja – Menyongsong Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polres Kulon Progo menegaskan komitmennya untuk menciptakan proses demokrasi yang bersih dan berintegritas. Kapolres Kulon Progo, AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H., menyoroti ancaman serius yang ditimbulkan oleh praktik politik uang, seraya memastikan pengawasan ketat dan tindakan hukum akan diberlakukan bagi pelaku.

“Politik uang bukan hanya merusak demokrasi, tetapi juga mencederai kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilihan yang jujur dan adil. Kami akan bertindak tegas sesuai aturan yang berlaku untuk mencegah dan menindak pelaku politik uang,” tegas AKBP Wilson.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Tokoh Nasional Bedah Tantangan Pemberantasan Korupsi di Era Transisi Kepemimpinan

Ancaman Hukum bagi Pelaku Politik Uang

Kapolres menjelaskan bahwa politik uang dilarang keras sebagaimana diatur dalam Pasal 73 Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016. Hukuman bagi pelanggar mencakup pidana penjara hingga enam tahun dan denda mencapai Rp1 miliar, serta sanksi administrasi berupa pembatalan pencalonan.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak tergoda oleh iming-iming politik uang. Penerima juga dapat dikenai sanksi pidana yang sama. Laporkan jika ada dugaan praktik tersebut, demi menjaga integritas Pilkada,” ujar Kapolres.

Baca Juga:Sensasi Kelezatan Hidangan Tradisional dan Suasana Instagramable di Waroeng Tedoeh Bantul

Upaya Preventif Polres Kulon Progo

Sebagai langkah antisipasi, Polres Kulon Progo melalui Subsatgas Binmas Satgas Preventif gencar melakukan sosialisasi larangan politik uang. Polres juga menjalin sinergi dengan KPU, Bawaslu, TNI, dan pemerintah daerah untuk mengawasi jalannya Pilkada. Hingga berita ini diturunkan, Satgas Gakkum Ops Mantapraja Progo 2024 belum menemukan indikasi pelanggaran.

“Demokrasi yang sehat dimulai dari kesadaran kolektif untuk menolak politik uang. Jangan korbankan hak pilih demi keuntungan sesaat. Pilkada yang jujur dan adil adalah tanggung jawab kita bersama,” tutur AKBP Wilson.

Baca Juga: Menelusuri Jejak Tanah Kasultanan dalam Pameran Tales of the Land We Live In di Yogyakarta

Dengan langkah-langkah tegas dan kolaboratif, Polres Kulon Progo berharap Pilkada 2024 berjalan damai, jujur, dan sesuai asas demokrasi. Ajakan untuk menjaga integritas ini diharapkan dapat menjadi pondasi masa depan yang lebih baik bagi masyarakat Kulon Progo. []

Related posts