Yogyakarta – Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta akan membuka empat rumah sakit (RS) Darurat Covid-19 seiring dengan meningkatnya jumlah kasus akhir-akhir ini. RS Darurat ini untuk pasien gejala sedang dan berat.
Sekertaris Daerah DIY Kadarmanta Baskara Aji mengatakan, empat RS Darurat Covid-19 yang akan dibuka yakni asrama UGM, asrama UNY dan rumah susun ASN BBWS serta Pusdiklat PU Ngeksigondo. Pengelolaan RS Darurat ini tetap di bawah naungan managemen rumah sakit terdekat.
Baca Juga:
Dia mengatakan, managemen dikelola rumah sakit terdekat agar menangani dengan lebih baik, sehingga bisa beroperasi optimal dan efektif. “Jadi masing-masing nanti manajemennya jadi satu dengan rumah sakit yang ada bisa jadi RSA, RSUP Dr. Sardjito, Rumah Sakit Daerah,” kata Sekda, Kamis, 15 Juli 2021.
“Rumah sakit ini akan segera dilengkapi peralatan dan tenaga medisnya sehingga bisa dioperasikan dalam waktu dekat”
Menurut dia, Pemda DIY juga telah memulai untuk pembukaan RS Darurat di kabupaten/kota. Setidaknya ada dua yang saat ini sedang dikebut pengerjaannya oleh Pemda DIY. Pertama RS Respati di Sleman, RS Lapangan di Gemawang yang nantinya dikelola Pemkot Yogyakarta. “Rumah sakit ini akan segera dilengkapi peralatan dan tenaga medisnya sehingga bisa dioperasikan dalam waktu dekat,” katanya.
Mantan Kepala Disdikpora DIY ini mengungkapkan, Pemda DIY juga akan memanfaatkan satu bangunan di RSPAU Hardjolukito untuk menambah kapasitas khusus bagi pasien Covid–19. Penambahan ini nantinya bisa digunakan untuk sekitar 800 pasien.
Baca Juga:
Saat ini di RSPAU Hardjolukito memang tersedia 1 gedung berkapasitas 40 pasien yang baru memiliki fasilitas bed saja. “Namun untuk penunjang lain seperti peralatan medis dan lainnya belum tersedia,” ungkapnya.
Aji mengatakan, untuk ketersediaan SDM yang akan menangani juga belum ada. Pada saat rapat dengan Menkomarves Luhut Binsar Panjaitan, Rabu, 14 Juli 2021, Gubernur DIY Sri Sultan HB X meminta kepastian kementerian untuk memberikan dukungan penuh. “Dan akan segera ditindaklanjuti,” ungkapnya. []