BacaJogja – Sleman City Hall bekerja sama dengan Polda DIY, Kementerian Kesehatan, Pemkab Sleman menggelar vaksinasi dosis 1, 2 dan booster untuk masyarakat umum.
Acara vaksinasi bertajuk SCH Bakti untuk Negeri ini digelar tiap Rabu, Sabtu dan Minggu selama bulan Juni 2022. Vaksinasi dimulai pukul 09.00 – 12.00 berlokasi di Lantai 1 SCH dengan kuota 2.000 per hari.
Baca Juga: Jadwal dan Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Gunungkidul Mei 2022
Adapun jadwalnya sebagai berikut:
1. Rabu tanggal 1 Juni 2022
2. Sabtu tanggal 4, 11, 18 dan 25 Juni 2022
3. Minggu tanggal 5, 12, 19, 26 Juni 2022.
Jenis Vaksin yang tersedia Sinovac, Astrazeneca, Pfizer, Moderna. Untuk vaksinasi anak dosis 1 dan 2 usia 6-11 tahun jenis vaksin Sinovac. Vaksin booster disesuaikan dnegan vaksin yang sudah diberikan pada dosis 1 dan 2.
Baca Juga: Jadwal Vaksinasi di SCH Sleman Minggu Ini, Kuota 2.000 per Hari
Syarat dan Ketentuan:
Dosis 1 dan 2
1. Membawa fotokopi KTP/KK
2. Membawa form skrining kesehatan
3. Mendaftar di link https://forms.gle/45b3nBvv8MsCZAHo6 atau daftar langsung di customer service SCH lantai ground (depan JCO).
Baca Juga: Jadwal Vaksin Booster AstraZeneca dan Sinophram di Yogyakarta, Tersedia Dosis 1 dan 2
Booster:
1. Jarak minimum 3 bulan dari dosis 2
2. Membawa kartu vaksin dosis 1 dan 2
3. Membawa fotokopi KTP/KK
4. Mendaftar di link https://forms.gle/45b3nBvv8MsCZAHo6 atau daftar langsung di customer service SCH lantai ground (depan JCO). []