BacaJogja – Seorang pria berinisial MAR, 78 tahun, warga Kalurahan Purwosari, Kapanewom Gilimulyo, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta, ditemukan meninggal di bawah saluran saluran air wilayaj setempat, Minggu, 11 Desember 2022.
Korban sebelumnya pergi sejak 08.00 WIB untuk mencari rumput di sekitar Tuk Bendo, Pedukuhan Prangkokan, Kalurahan Purwosari. Korban ditemukan meninggal oleh anak kandungnya, ST, 46 tahun, sekitar pukul 14.00 WIB.
Baca Juga: Fakta-fakta Penemuan Mayat Perempuan di Temon Kulon Progo
Plh Kasi Humas Polres Kulon Progo Iptu Dwi Wijayanto membenarkan adanya penemuan orang meninggal ini. “Benar, seorang pria ditemukan meninggal dunia oleh anaknya di lokasi Tuk Bendo, Prangkokan, Purwosari, Girimulyo,” katanya, Minggu, 11 Desember 2022.
Dia menjelaksan, kejadian bermula saat korban pada pukul 08.00 WIB berangkat ke daerah Tuk Bendo Prangkokan untuk mencari rumput. Pada sekira pukul 13.00 WIB anak korban datang ke rumah.
Baca Juga: Penemuan Mayat Perempuan di Indekos Dekat Bandara YIA Kulon Progo
Istri korban khawatir sumianya belum pulang hingga siang, lalu menyuruh anaknya untuk mencarinya. Anak korban pun mencarinya di Tuk Bendo dan menemukan rumput tergeletak di dekat jembatan bambu. “Saksi mencari keberadaan korban dan menemukannya sudah tergeletak di saluran air,” jelasnya.
Saksi berulang kali memanggil korban namun tidak ada jawaban, akhirnya saksi ibunya melalui telpon. Selanjutnya bersama beberapa warga mendatangi TKP dan mengecek korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. “Kejadian ini kemudian dilaporkan Polsek Girimulyo,” katanya.
Baca Juga: Isi Wasiat Mahasiswi Sebelum Ditemukan Meninggal di Sungai Progo
Tak lama berselang, pertugas piket polsek bersama Puskesmas Girimulyo II mendatangi lokasi dan menyatakan korban meninggal. Hasil pemeriksaan dari Puskesmas II Girimulyo tidak ditemukan kekerasan hanya ditemukan luka di bagian kening korban. Pihak keluarga sudah menerima atas kejadian tersebut sebagai musibah.
Penyebab kematian diduga korban terpeleset pada saat melewati jembatan selokan yang terbuat dari kayu. “Diduga jembatan kayu sudah rapuh,” ungkapnya. []