Kronologi Kecelakaan Maut Mobil Tabrak Tiga Motor Satu Meninggal di Gunungkidul

  • Whatsapp
Kecelakaan Maut Gunungkidul
Tiga motor yang ditabrak mobil di Gunungkidul Yogyakarta. (Foto: Istimewa)

Gunungkidul – Sebuah mobil Mitsubishi Pajero bernomor polisi AE 1012 JQ menabrak tiga motor sekaligus di Jalur Jalan Lingkar Selatan (JJLS) tepatnya di Dusun Karangnongko, Desa Giripurwo, Kapanewon Purwosari, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Satu orang meninggal dalam insiden ini.

Kasubag Humas Polres Gunungkidul, Inspektur Satu (Iptu) Suryanto menyatakan, peristiwa tragis tersebut mengakibatkan satu penumpang motor Honda Scoopy AB 4354 XY, yang terlibat dalam kecelakaan meninggal dunia. Korban adalah perempuan bernama Lisa Utami, 20 tahun warga Kecamatan Pundong, Bantul.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga:

“Korban pembonceng mengalami luka cedera di bagian kepala dan meninggal dunia di tempat lokasi kejadian,” kata Iptu Suryanto dikonfirmasi, Senin, 14 Juni 2021.

Iptu Suryanto menjelaskan, kecelakaan maut ini terjadi pada Minggu, 13 Juni 2021 sekitar pukul 09.30 WIB. Mulanya, mobil berwarna hitam yang dikemudikan oleh Fiki Rahmad, warga asal Karangjati, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur melaju dari arah barat atau Purwosari. Saat di lokasi kejadian pada persimpangan, diduga pengemudi mobil kehilangan kendali sehingga menabrak pembatas jalan dan papan rambu-rambu.

“Korban pembonceng mengalami luka cedera di bagian kepala dan meninggal dunia di tempat lokasi kejadian” 

Akibatanya laju mobil Pajero oleng ke kanan. Nahas, pada waktu yang bersamaan, melaju tiga motor sekaligus dari arah barat, maka terjadilah kecelakan maut tersebut.

Sejumlah saksi di lokasi kejadian menyebutkan usai terlibat kecelakana ini, mobil Pajero yang membawa lima orang diduga hendak kabur melarikan diri. Beruntungnya, warga yang mengetahui insiden tersebut dapat dapat mengejar dan berhasil menanagkapnya. “Iya betul (hendak kabur),” ujar Iptu Suryanto.

Identitas ketiga pengendara motor sebagai berikut:

Sepeda motor Honda Scoopy warna Hitam berplat AB 6009 XY dikendarai Marsiyatun, 21 Tahun, warga asal Nangsri, Srihardono, Pundong, Bantul. Korban kondisi sadar setelah kejadian mengalami luka robek pada kaki. Dan pemboncengnya Emalia, 21 tahun. Kondisi sadar setelah kejadian mengalami luka Lecet dan memar pada kaki.

Baca Juga:

Sepeda motor Honda Scoopy warna Putih berplat nomor AB 4354 XY di kendari Noni, 16 tahun warga asal Srihardono, Pundong, Bantul. Setelah Kejadian Kondisi korban sempat tidak Sadar. Sebab korban mengalami luka cedera kepala dan mendapat perawatan di Rumah Sakit Rahma Husada Bantul. Sedangkan pembonceng Sepeda motornya adalah korban yang meninggal dunia, Lisa Utami.

Selanjutnya pengendara motor Honda Beat berplat AB 5272 OB dikendarai Melia Yuli, 20 tahun warga Bangunharjo, Sewon, Bantul. Korban mengeluh Kepala Pusing dan Muntah. Dirawat Di Rumah sakit Rahma Husada Bantul. “Saat ini kasus tersebut dalam penanganan Satlantas Polres Gunungkidul,” katanya. []

Related posts