Pencurian Motor di Kulon Progo, Keranjang Rumput Milik Korban Ditinggal

  • Whatsapp
pencurian motor kulon progo
Motor dicuri di Kulon Progo, sedangkan keranjang rumput ditinggalkan di lokasi kejadian. (Foto: Istimewa)

Kulon Progo – Sepeda motor Astrea Star dengan nomor polisi AB 4740 KY, milik Legiyem, 63 tahun, warga Senden, Kalurahan Sidorejo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta hilang digondol pencuri. Pencuri meninggalkan keranjang rumput yang berada di jok motor tersebut di lokasi kejadian.

Kasubbag Humas Polres Kulon Progo Inspektur Satu I Nengah Jeffry membenarkan informasi aksi pencurian tersebut. “Korban itu memarkir motor dengan keranjang rumput di atasnya. Yang hilang hanya motor saja, keranjang ditinggal,” katanya saat dikonfirmasi pada Senin, 14 Juni 2021.

Read More

Umroh akhir tahun

Menurut diia, aksi pencurian sepeda motor terjadi pada Minggu, 13 Juni 2021 sekitar pukul 10.30 WIB. Saat itu korban datang ke sebuah tegalan untuk merumput di wilayah Botokan, Jatirejo, Lendah. Korban memarkir sepeda motor selanjutnya mencari rumput yang berjarak sekitar 300 meter dari tempatnya memarkir.

“Yang hilang hanya motor saja, keranjang ditinggal”

Selang setengah jam, korban selesai mencari rumput dan bermaksud pulang. Korban kaget mendapati lokasi parkir motornya sudah tidak ada. Di lokasi tersebut yang tersisa hanya keranjang bambu wadah rumput yang biasanya ditaruh di jok belakang.

Merasa menjadi korban pencurian, akhirnya melaporkan ke Polsek Lendah. Korban mengalami kerugian sebuah sepeda motor yang ditaksir harganya Rp2 juta.

Iptu Jeffry mengungkapkan sampai saat ini kepolisian masih melakukan penyelidikan mendalam kasus ini. “Kasus ini masih dalam penyelidikan, semoga pelaku segera terungkap,” katanya. []

Baca Juga:

Related posts