BacaJogja – Kabupaten Sleman tercatat ada 17 kecamatan, 86 desa/kelurahan, 1.212 dusun/pedukuhan, 3.005 RW, dan 7.414 RT. Relawan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) sudah ada di semua RT.
Ketua Umum DPW Mak-mak Pendukung Anies (Manies) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Nova Indriati mengatakan, data tiap RT di Sleman sudah ada relawan AMIN ini berdasarkan konsolidasi workshop pembasisan yang digelar di Padepokan Sudirman Sasi di Brebes, Jawa Tengah belum lama ini.
“Relawan AMIN sudah ada di tiap RT di Sleman ini ada data base-nya,” katanya usai melantik DPD Manies Kota Yogyakarta di Gedung PDHI Kompleks Alun-alun Utara Keraton Yogyakarta, Minggu, 5 November 2023.
Baca Juga: PKB DIY dan Relawan Anies Baswedan Konsolidasi Pemenangan AMIN
Dia mengatakan, relawan AMIN di tiap RT yang ada di Sleman ini berasal dari berbagai simpul relawan. “Jadi ini gabungan dari berbagai simpul. Relawan AMIN sudah menjangkau di 17 kecamatan sampai pada level RT. Ini data base-nya ada di Tim IT Anies Baswedan,” jelasnya.
Aktivis pendidikan usia dini asal Kalasan Sleman ini mengungkapkan, untuk data relawan di kabupaten/kota lain di DIY saat ini masih dalam proses inventarisasi oleh Tim IT Anies Baswedan. Dalam waktu dekat data base semua jumlah relawan se-DIY selesai diinventarisir.
Baca Juga: Renungan untuk Relawan: Anies Baswedan Perlu Didukung, Bukan Dibahas
“Untuk Bantul, Gunungkidul, Kulon Progo, dan Kota Yogyakarta, sejauh ini sudah ada datanya namun terus diupdate inventarisasinya. Sejauh ini yang sudah ada relawan tiap RT di DIY baru Sleman,” katanya.
Deklarasi Manies Kota Yogyakarta
Sementara itu, DPD Mak-mak Pendukung Anies (Manies) Kota Yogyakarta resmi terbentuk dan dideklarasikan. Pelantikan DPD Manies Kota Yogyakarta periode 2023-2027 ini merupakan yang pertama di DIY.
Nova mengatakan, pelantikan ini menjadi pintu awal untuk bekerja untuk pemenangan pasangan AMIN. Relawan segara bekerja merambah ke TPS, grassroot paling bawah dan memaksimalkan kerja masing-masing pengurus sesuai porsinya di tingkat kecamatan, kelurahan hingga rumah tangga. “Intinya segera bekerja untuk pemenangan AMIN,” katanya.
Baca Juga: Presiden PKS Ahmad Syaikhu Temui Kader dan Relawan Anies Baswedan di Yogyakarta
Nova mengatakan, setelah DPD Manies Kota Yogyakarta dideklaraiskan, dalam waktu dekat DPD Manies Kabupaten Sleman dideklaraasikan. “Segera menyusul sekaligus menggelar acara bahwa Manies sudah hadir dan siap memenangkan AMIN di Sleman,” ungkapnya.
Setelah Sleman, harapannya DPD Manies Kulon Progo juga segera menyusul deklarasi. “Kulon Progo ini sebenarnya memang sudah terbentuk lebih dulu dari Sleman. Harapannya November ini Kulon Progo deklarasi, kemudian menyusul Bantul dan Gunungkidul,” ujarnya.
Baca Juga: Kata Pengamat soal Massa PDIP Larang Rocky Gerung Hadiri Acara Relawan Anies Baswedan di Yogyakarta
Di tempat yang sama, Ketua DPD Manies Kota Yogyakarta Jurike Fatmasari mengatakan, total ada 33 relawan yang dilantik. Jumlah ini mewakili domisili dari 14 kecamatan yang ada di Kota Yogyakarta. “Setelah deklarasi ini akan dibentuk pengurus inti tingkat kecamatan, semacam DPC. Jadi nanti tiap kecamatan ada pengurus inti selaku penanggung jawab kegiatan,” ungkapnya.
Rike, sapaan akrabnya, mengungkapkan serelah pelantikan dalam waktu dekat sudah rangkain program dan kegiatan yang akan dilakukan dalam mengenalkan pasangan AMIN hingga gang dan lorong di seluruh Kota Yogyakarta. “Misalnya melalui kegiatan jalan sehat, pengolahan sampah, lomba masak, bikin produk olahan makanan ringan, dan lainnya. Tergantung kecamatan mau bikin acara apa, silakan,” jelasnya. []