SSB Bangunharjo Championship 2024 Sukses Digelar: Ini Daftar Juara dan Top Score

  • Whatsapp
SSB Bangunharjo
SSB Bangunharjo meraih juara II. (Foto: Panitia)

BacaJogja – SSB Bangunharjo sukses menggelar turnamen sepak bola usia dini pada Sabtu-Minggu, 5-6 Oktober 2024. Turnamen ‘SSB Bangunharjo Championship 2024’ ini mempertemukan 40 tim dari berbagai Sekolah Sepak Bola (SSB) di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Acara ini bukan sekadar ajang perebutan gelar, tetapi juga menjadi wadah untuk memperkuat persaudaraan antar-SSB dan mengasah talenta muda di dunia sepak bola.

Read More

Umroh liburan

Baca Juga: Burger Makmur: Rajanya Kuliner Daging Ayam Enak di Tengah Kota Yogyakarta

Turnamen yang digelar di lapangan Semail, Bangunharjo, Sewon, Bantul, ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak. Lurah Bangunharjo, Nurhidayat, mengungkapkan harapannya agar ajang ini bisa menjadi fondasi bagi pengembangan pemain muda.

“Selamat atas suksesnya SSB Bangunharjo Championship 2024. Semoga membawa manfaat bagi tuan rumah, sponsor, dan para peserta,” ujarnya.

Lurah Bangunharjo
Lurah Bangunharjo Nurhidayat (kanan) mengapresiasi gelaran SSB Bangunharjo Championship 2024 (Foto: Panitia)

Baca Juga: Nasgor Pang: Nasi Goreng Merah yang Viral di Jantung Kota Jogja

Potensi Muda yang Mewarnai Masa Depan Sepak Bola Yogyakarta untuk Indonesia

SSB Bangunharjo yang baru berusia tiga tahun, terus berkomitmen mengembangkan bakat-bakat sepak bola usia dini. Turnamen ini diharapkan menjadi panggung awal bagi calon bintang sepak bola Indonesia, dengan antusiasme yang tinggi dari peserta dan penonton.

Daftar Pemenang SSB Bangunharjo Championship 2024:

Kategori Usia 2015:
– Juara 1: SSB Mataram Utama
– Juara 2: AMS Seyegan
– Juara 3 Bersama: SSB SNC dan SSB Gama
– Top Scorer: Naufal (SSB SNC).

Baca Juga: Camping di Potrobayan: Wisata Alam Bantul yang Menawarkan Keindahan dan Kenyamanan Fasilitas Lengkap

Kategori Usia 2014:
– Juara 1: Seyegan United
– Juara 2: SSB MAS Jogja
– Juara 3 Bersama: HW Kulonprogo dan SSB KKK Klajuran
– Top Scorer: Arga Putra (SSB Trianaga)

panitia ssb bangunharjo
Panitia SSB Bangunharjo Championship 2024 foto bersama (Foto: Panitia)

Kategori Usia 2013:
– Juara 1: HW UMY
– Juara 2: SSB Triomuda
– Juara 3 Bersama: SSB Bangunharjo dan AMS Seyegan
– Top Scorer: Abdullah (HW UMY)

Baca Juga: Peluang Karier: Pemkot Yogyakarta Buka Seleksi PPPK untuk Tenaga Teknis, Kesehatan, dan Guru

Kategori Usia 2012:
– Juara 1: SSB NBC Potorono
– Juara 2: SSB Bangunharjo
– Juara 3 Bersama: SSB Mataram Utama dan SSB Pendowoharjo
– Top Scorer: Jagat Azka (SSB Bangunharjo)

Dengan keberhasilan ini, SSB Bangunharjo Championship 2024 diharapkan menjadi acara tahunan yang mendukung pengembangan talenta sepak bola muda, sekaligus memperkuat Yogyakarta sebagai pusat pembinaan pemain usia dini. []

Related posts