Ustaz Muda dari Jakarta Ceramah di Desa

  • Whatsapp
ceramah ustaz di bantul
Ustaz Akbar Nazary Muhammad, Ph.D., akan memberikan ceramah di Masjid Al Ikhlas, Kuden Sitimulyo, Piyungan, Bantul, pada Ahad Kliwon, 20 Oktober 2024. (istimewa)

BacaJogja – Ustaz Akbar Nazary Muhammad, Ph.D., akan memberikan ceramah di Masjid Al Ikhlas, Kuden Sitimulyo, Piyungan, Bantul, pada Ahad Kliwon, 20 Oktober 2024, pukul 04.15 WIB.

Menurut Ketua Takmir Masjid, H. Heri Sutanto, S.P., M.M., pengajian ini terbuka untuk umum dan digelar lebih awal dari biasanya. “Biasanya pengajian rutin diadakan setiap Ahad Pahing, tapi kali ini kami majukan karena ada dua hajatan besar di dusun,” kata Heri.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Gegara Pinjol, Pria di Bantul Gelapkan Motor Tetangga

Ia juga menambahkan bahwa kehadiran Ustadz muda dari Jakarta ini menjadikan acara tersebut lebih istimewa.

Selain ceramah, acara ini juga menjadi momen syukuran atas peningkatan pelayanan takmir kepada jamaah. Baru-baru ini, masjid telah dilengkapi dengan 10 unit AC berkat bantuan pengusaha Ashari Al Padangani.

Sementara itu, pengadaan listrik sebesar 11 ribu watt sepenuhnya ditanggung oleh jamaah Masjid Al Ikhlas. Rencana selanjutnya adalah pembangunan menara cantik yang akan berfungsi multifungsi untuk menghiasi masjid.

Baca Juga: Realisasi Rp43 Miliar per Akhir September untuk Menangani Stunting di Yogyakarta

Ari Nurwaman, bagian pelayanan dan keuangan masjid, menjelaskan bahwa takmir memiliki tanggung jawab utama melayani kebutuhan jamaah, terutama dalam kegiatan ibadah dan penunjangnya.

Selain itu, permasalahan ekonomi umat juga menjadi perhatian serius. “Alhamdulillah, jamaah mulai sadar bahwa meminjam dari rentenir dan pinjol hanya menimbulkan masalah dan menjauhkan berkah,” ungkapnya.

Takmir Masjid Al Ikhlas kini fokus menangani masalah ekonomi jamaah, terutama upaya melawan praktik rentenir. Untuk itu, masjid membuka donasi yang bisa disalurkan melalui kotak infaq khusus guna membantu jamaah yang terlilit hutang dan meningkatkan kesejahteraan mereka.

Related posts