Tabrakan Motor di Pakem Sleman, Satu Meninggal dan Dua Luka

  • Whatsapp
kecelakaan pakem sleman
Kecelakaan dua motor di Pakem Sleman. (Foto: Polres Sleman)

SlemanKecelakaan lalu lintas terjadi di simpang empat Ringin Ambruk, Dusun Panggung, Kalurahan Argomulyo, Kapanewon Cangkringan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, tadi malam. Satu meninggal di lokasi kejadian dan dua lainnya mengalami luka-luka.

Kanit Laka Lantas Polres Sleman Iptu Galan Adid Dharmawan menuturkan kecelakaan ini melibatkan dua sepeda motor. Korban meninggal berinisial BCN, 22 tahun, warga Jetis, Argomulyo, Cangkringan selaku pengendara motor Honda Supra bernomor polisi AB 2827 NY. “Korban meninggal di lokasi kejadian karena cedera kepala berat,” katanya, Senin, 13 Desember 2021.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Ruas Jalan di Minggir Sleman yang Rawan Kecelakaan Sudah Dipasangi Lampu

Sedangkan pengendara motor Honda Beat bernomor polisi AB 2111 NZ berinisial ILV, 19 tahun, dan pembonceng BR, 24 tahun. Keduanya warga Tegalbarep, Bulaksalak, Wukirsari, Cangkringan, Sleman. Keduanya dilarikan ke Rumah Sakit Panti Nugroho.

“Korban ILV mengalami luka patah tulang kaki kanan, lecet kaki kiri. Sedangkan BR mengalami patah kedua bahu tangan, kepala samping kiri sobek, ungkapnya.

Menurut dia, konologi kejadian bermula saat ILV dan BR yang menaiki Honda Beat melaju dari arah utara ke selatan. Saat berada di perempatan, motor ini melaju lurus atau menyeberang jalan.

Baca Juga: Kecelakaan Mobil dan Motor di Gamping Sleman, Satu Meninggal

Namun pada bersamaan dari arah barat ke timur melaju pengendara sepeda motor Honda Supra yang dikendarai BCN. Kedua pengendara motor tidak bisa saling menghindar akhirnya terjadi tabrakan tepat di tengah perempatan. “Kecelakaan akhirnya tidak bisa dihindari,” ungkapnya.

Selain menyebabkan satu korban meninggal dan dua luka, kedua motor yang juga mengalami kerusakan. Honda Beat rusak pada body depan dan kanan pecah, jok lepas. Motor Supra rusak pada roda depan bengkok, stang bengkok, dan body depan ringsek. []

Related posts