BacaJogja – Hoobastank, grup band luar negeri yang menjadi satu-satunya line-up luar negeri yang rencananya bakal tampil di ajang JogjaROCKarta 2022, terkonfirmasi batal menggebrak Tebing Breksi Prambanan, Sleman, Yogyakarta.
Penyebab pelantun lagu berjudul The Reason ini batal tampil di JogjaROCKarta 2022 karena sedang mendapatkan musibah. Sang gitaris Hoobastank, Dan Estrin mengalami patah kaki saat bersiap berangkat ke Indonesia pada Selasa malam waktu setempat, 19 September 2022.
Baca Juga: JogjaROCKarta 2022: Info Lengkap Tiket, Rundown dan Daftar Artis
Terkait Hoobastank batal tampil di Tebing Breksi Yogyakarta ini, penyelenggara JogjaROCKarta #5 | 2022 melalui akun resmi Twitter @jogjaROCKarta menyampaikan permohonan maaf.
“Sore Jon @Hoobastank batal untuk tampil di #jogjaROCKartaFestival 2022 dan atas batal tampilnya @Hoobastank
kami mohon maaf sebesar-besarnya khususnya kepada pihak-pihak yang mendukung acara ini dan para pembeli tiket JRF hari kedua,” demikian thread di Twitter seperti dilihat BacaJogja, Kamis, 22 September 2022.
Baca Juga: Update JogjaROCKarta 2022, Hoobastank Batal Gebrak Tebing Breksi Yogyakarta
JogjaROCKarta juga merespons kekecewaan para penggemar atas batalnya Hoobastank ini. “Atas kekecewaannya kami mohon maaf ya Jon, kecelakaan ini tentunya diluar kendali kita semua, dan semoga kita tetap berjumpa di Tebing Breksi✨”.
Saat ini penyelenggara sedang mencari line up pengganti Hoobastank untuk bisa tampil di event JogjaROCKarta bertajuk History Continues yang digelar di Tebing Breksi Yogyakarta pada 24-25 September 2022. Namun, kemungkinan artis pengganti bukan dari luar negeri.
Baca Juga: Hoobastank Tampil di JogjaROCKarta Festival 2022 Tebing Breksi Yogyakarta
“Halo Jon, kami mengusahakan yang terbaik atas kekecewaan yang dirasakan oleh teman-teman. Untuk pengganti, kami sedang mengusahakan namun band yang dihadirkan adalah band dari Indonesia. Hal ini dikarenakan waktu yang sangat terbatas sehingga kemungkinan band dari luar kecil??,” tulis @jogjaROCKarta. []