Bupati Bantul Minta Trans Jogja Buka Rute Imogiri-Malioboro, Ini Alasannya

  • Whatsapp
trans jogja palbapang - malioboro
Wagub DIY KGPAA Paku Alam X saat melaunching Trans Jogja rute Palbapang-Malioboro Kamis, 3 Oktober 2022. (Foto: Pemkab Bantul)

BacaJogja – Trans Jogja resmi mengaspal ke bagian selatan Yogyakarta. Rute Palbapang-Malioboro resmi dilaunching Kamis, 3 Oktober 2022. Setelah Palbapang, harapannya Trans Jogja juga melayani wilayah Imogiri.

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih mengaku senang dan bersyukur Trans Jogja sudah menjangkau Bumi Projotamansari. Hadirnya rute ini diharapkan mendongkrak ekonomi warga serta bisa mengurangi laju kendaraan pribadi.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Trans Jogja Palbapang-Malioboro, Mengulang Kejayaan Sejarah Masa Lalu

“Warga Bantul patut bersyukur dan gembira Trans Jogja sudah menjanagkau Bantul sehingga banyak alternatif bagi wistawan yang ingin berwisata dengan harga yang sangat terjangkau,” katanya usai launching Trans Jogja rute Palbapang-Malioboro di Termimal Palbapang.

Menurut bupati, harapannya ke depan, Trans Jogja di Bantul tidak rute Palbapang-Malioboro saja. “Harapannya ke depan ada Trans Jogja juga menjangkau kawasan timur Kabupaten Bantul, yakni Imogiri,” katanya.

Baca Juga: Info Rute, Jadwal dan Tarif Trans Jogja Malioboro-Palbapang Bantul

Abdul Halim mengungkapkan, kawasan timur Bantul merupakan budaya yang khusus. “Karena di wilayah Bantul bagia timur ada Pajimatan Imogiri tempat makam raja-raja, ada Pleret dan Kotagede,” katanya.

“Jadi kawasan timur Kabupaten Bantul ini adalah kawasan cikal bakal Mataram Islam sehingga layak Trans Jogja bisa melayani di jalur itu,” imbuhnya.

Baca Juga: Harga BBM Naik, DPRD DIY: Gratiskan Tarif TransJogja untuk Pelajar Mahasiswa

Sementara itu, Wagub DIY KGPAA Paku Alam X saat melaunching rute Palbapang-Malioboro mengatakan, hadirnya Trans Jogja di Bantul ini seperti napak tilas atau mengembalikan sejarah koneksi transportasi umum. “Dalam sejarahnya dulu ada koneksi Bantul-Kota Jogja, Ngabean-Palbapang yang saat itu merupakan stasiun kereta api sebagai bagian dari trase Jogja-Srandakan-Sewugalur,” ungkapnya.

Paku Alam X mengatakan, beroperasinya Trans Jogja Palbapang-Malioboro ini juga merupakan bagian yag sejalan dengan visi misi nomor dua Gubernur DIY (2022-2027). “Visi dan misi itu yakni pemberdayaan kawasan selatan,” katanya.

Baca Juga: DPRD DIY: TransJogja untuk Pelajar Sebaiknya Gratis

Kehadiran Trans Jogja dengan jalur barunya disambut positif oleh masyarakat. Antusiasme warga nampak sejak hari pertama jalur baru beroperasi, beberapa warga sudah memanfaatkan transportasi umum yang dikelola BUMD milik Pemda DIY ini.

Adapun tarif Trans Jogja untuk pemilik kartu langganan dan e-money adalah Rp 2.700, sementara untuk pembayaran tunai Rp 3.600, dan bagi pemilik kartu Trans Jogja khusus pelajar dikenakan tarif Rp 60. Pemberlakukan tarif gratis bagi lansia dan juga difabel juga diberikan untuk Trans Jogja jalur Malioboro-Palbapang ini. []

Related posts