BacaJogja – Seperti namanya, Anda tidak bisa tidak memikirkan cokelat ketika mendengar nama Coklat Kafe. Sejak hari pertama di tahun 2003, minuman cokelat dan makanan penutup yang menggiurkan selalu menjadi karakter utama Coklat Ccafe.
Sejak tahun 2003 hingga sekarang, Coklat Cafe secara konsisten menawarkan sweet and suguhan nikmat bagi pecinta cokelat di Yogyakarta. Lokasinya tak begitu jauh dari pusat kota, ada sebuah kafe legendaris di Jogja yang bernama Coklat Kafe.
Baca Juga: Marron Cafe, Tempat Nongkrong Favorit di Kaki Menoreh Kulon Progo
Letaknya di Jalan Cik Di Tiro No. 19, Terban, Gondokusuman, Kota Yogyakarta. Coklat Cafe merupakan salah satu kafe yang sudah cukup lama berdiri di Yogyakarta.
Setiap tahunnya, kafe ini senantiasa meluncurkan menu baru khusus Valentine dan Hari Raya Natal. Kemudian, menu-menu yang ditampilkan pun memiliki nuansa lawas namun tetap dengan harga terjangkau.
Baca Juga: Mencicipi Kuliner Lokal, Jepang, Korea dan Cina di Street Food Klebengan Yogyakarta
Salah satunya adalah menu Simple Hot Chocolate dan beberapa varian rasa dari Earl Grey Iced Chocolate merupakan menu baru minuman cokelat panas atau dingin dengan sedikit rasa caramel yang nikmat.
Sesuai tema, pengunjung yang datang ke Coklat Kafe menjelang Chiristmas Day akan disambut dengan musik-musik Blues Christmas hingga video zaman dulu yang diputar lewat proyektor.
Baca Juga: Huheyy Coffee House, Rekomendasi Kafe Penghilang Penat di Sleman Yogyakarta
Tak cuma menyajikan menu khusus Natal, Coklat Kafe juga menyediakan pilihan hadiah Natal yang tak kalah menarik.
Salah satunya adalah hampers goodly basket with wine yang berisi aneka macam produk cokelat seperti cokelat bar, hot cocoa mix with marshmallow dan beberapa wine Hampers Megical Christmas .
Baca Juga: Malam Ini Syukuran Grand Opening Gerbang Pleret Bantul Full Hiburan
Produk ini dijual dengan rentang harga antara Rp75.000 hingga Rp990.000 dengan potongan 10-20 persen di atas 5 pemesanan. []
Artikel ditulis oleh Ekel Kosay