Pertamina Tambah 11,4 Juta Tabung LPG 3 Kg saat Libur Panjang Iduladha 2024

  • Whatsapp
gas elpiji
Gas elpiji bersubsidi 3 Kg (Istimewa)

BacaJogja – Saat Hari Raya Iduladha kebutuhan gas elpiji meningkat pesat. Untuk itu, Pertamina Patra Niaga siap menambah pasokan gas LPG 3 Kg untuk menyambut Idul kurban yang jatuh pada 17 Juni 2024.

Pertamina Patra Niaga menyiapkan penambahan penyaluran LPG 3 kg hingga 11,4 juta tabung secara nasional.Mengingat hari raya Idul Adha kali ini juga bertepatan dengan akhir pekan.

Read More

Baca Juga: Bos Pertamina: Mulai 1 Juni 2024 Beli LPG 3 Kg Wajib Pakai KTP

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting mengimbau masyarakat untuk tidak khawatir. “Dengan penambahan ini kami berharap bisa terpenuhi kebutuhan LPG 3 kg sehingga masyarakat tidak perlu khawatir dan bisa tenang menjalankan rangkaian kegiatan di Idul Adha 2024,” katanya dikutip dari laman Kabar BUMN.

Dia mengatakan, penyaluran tambahan ini akan dilakukan secara bertahap melalui Agen ke Pangkalan mulai hari ini hingga IdulAdha nanti.

Baca Juga: Jangan Salah Naik, Ini Rute Trans Jogja Tujuan Malioboro, Prambanan, dan Bandara Adisutjipto

Irto juga mengimbau masyarakat untuk membeli LPG 3 kg di pangkalan resmi Pertamina agar bisa mendapatkan harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemda masing-masing wilayah.

Jamin Ketersediaan LPG Non Subsidi Bright Gas

Pertamina Patra Niaga juga memastikan stock nasional LPG dalam kondisi aman dan saat ini berada di level 18 hari.”Kami pastikan stock di Pangkalan selalu ada dan LPG 3 kg dijual sesuai HET. Jika di pengecer, itu di luar kewenangan kami,” jelas Irto.

Baca Juga: Pabrik Kerajinan Gerabah Palem Craft Bantul dan Mobil Terbakar

Selain memastikan ketersediaan LPG 3 kg, Pertamina Patra Niaga juga menjamin ketersediaan LPG Non Subsidi yaitu Bright Gas tersedia di lapangan baik di Pangkalan maupun outlet modern yang tentunya mudah di akses masyarakat.

Tambahan stok ini untuk mengantisipasi peningkatan kebutuhan LPG 3 kg masyarakat pada masa Idul Adha.

Jika masyarakat menemukan kendala maupun membutuhkan informasi lebih lanjut terkait produk Pertamina, masyarakat dapat menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135.[]

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *