Pelanggan si Cantik Diduga yang Punya Ide Sate Sianida di Bantul

  • Whatsapp
Tersangka sate sianida
Tersangka sate beracun saat digelandang ke Polres Bantul. (Foto: BacaJogja)

Bantul – Polisi terus melakukan penyelidikan mendalam terkait sate bumbu racun sianida yang merenggut satu nyawa bocah di Bantul Yogyakarta. Si cantik pengirim sate berinisial NA, 25 tahun, sudah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini. Dari mana perempuan asal Majalengka, Jawa Barat ini punya ide meracuni mantan kekasihnya?

Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bantul, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ngadi mengatakan, berdasarkan keterangan tersangka, ide pembelian racun Sodium Cyanide rupanya datang dari seorang temannya. “Teman tersangka ini berjenis kelamin pria sekaligus pelanggan di tempat kerja tersangka,” katanya saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin, 3 Mei 2021.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga:

Tersangka kesehariannya bekerja sebagai kapster salon kecantikan di Yogyakarta. Sedangkan prianya yang berinisial R dikabarkan yang memberi ide sate rasa sianida tersebut. “Pengakuan tersangka NA, pria inisial R ini yang katanya menyarankan untuk memberi pelajaran kepada si mantan,” katanya.

“Teman tersangka ini berjenis kelamin pria sekaligus pelanggan di tempat kerja tersangka”

Kepolisian sampai saat ini masih menunggu keterangan dari R. Sampai saat ini pula handphone R tidak dapat dihubungi. Namun antara tersangka dan R ini, katanya tidak tahu efek dari racun tersebut. “Tahunya efeknya mules dan menceret. Namun ternyata fatal,” ungkapnya.

Lebih lanjut AKP Ngadi megungkapkan, awalnya tersangka memesan racun jenis Sodium Cyanide NaCN. Namun hasil pemeriksaan laboratorium menunjukkan racun Kalium Sianida. “Racun tersebut dicampur ke dalam bumbu sate sebanyak satu sendok makan,” katanya.

Baca Juga:

Seperti diketahui, si cantik inisial NA, 25 tahun warga asal Majalengka, Jawa Barat (Jabar) ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan berencana kasus takjil sate beracun di Bantul. Motif tersangka melakukan perbuatan jahatnya karena sakit hati ditinggal nikah oleh pria yang dicintainya.

Tersangka NA dan pria yang diketahui inisal T yang merupakan anggota Polri ini pernah menjalin hubungan. Namun di tengah perjalanan, tersangka merasa dibohongi karena ditinggal nikah. Tersangka memberinya racun kepada mantan beserta istri. Sialnya, kiriman sate ayam yang beracun itu ternyata dimakan oleh orang lain yang mengakibatkan seorang meninggal dunia. []

Related posts