BacaJogja – Setelah sukses tahun lalu, kini Pasar Lawas Mataram kembali hadir. Event ini sengaja dihadirkan untuk mengobati rindu dan rasa penasaran akan hal tempo dulu alias jadul.
Pasar Lawas Mataram ini digelar di Halaman Masjid Mataram Kotagede Yogyakarta selama tiga hari, Jumat-Minggu, 15-17 September 2023. Adapun tema yang diusung “nggugah sepi sarana ngupadi rejeki”.
Baca Juga: Nostalgia Barang Lawas dan Jajanan Jadul? Silakan Merapat Pasar Kangen Jogja di TBY
Seperti diketahui, Kotagede Yogyakarta merupakan cikal bakal Mataram Islam. Hingga kini banyak bangunan fisik, kesenian, tradisi yang masih utuh dan lestari.
Pada gelaran event tahun ini tentu lebih lengkap dibanding sebelumnya. Ada berbagai macam hal tradisional mulai dari makanan, minuman, mainan anak dan tentunya akan ada pertunjukan menarik.
Baca Juga: Suasana Mataram Tempo Dulu Tersaji di Halaman Masjid Mataram Kotagede Akhir Pekan Ini
Dengan kata lain, Anda bisa bernostalgia melalui jajanan lawas dan menikmati pertunjukan kesenian tradisi.
Untuk jam buka:
-Jumat, 15 September mulai pukul 15.00-21.00 WIB
– Sabtu, 16 September mulai pukul 10.00 – 13.00 WIB dan 15.00 WIB – 21.00 WIB
– Minggu, 17 September mulai pukul 10.00 – 13.00 WIB dan 15.00 WIB – 21.00 WIB
Event Pasar Lawas Mataram Kotagede ini diprakarsai Dinas Pariwisata Bantul dan Pemda DIY yang didanai Dana Keistimewaan dalam rangka memperingati 100 tahun Keistimewaan Yogyakarta sekaligus Sosisliasi Sadar Lestari. []