Kronologi Kecelakaan Beruntun Empat Mobil di Tugu Pensil Kulon Progo

  • Whatsapp
kecelakaan kulon progo
Kecelakaan karambol empat mobil di Tugu Pensil Kulon Progo. (Foto: SKKP)

Kulon Progo – Kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan terjadi di traffic light Tugu Pensil, Kenteng, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulonprogo, Yogyakarta, Rabu, 10 November 2021 malam. Semua penumpang dan sopir selamat dalam insiden ini. Namun, empat kendaraan ringsek.

Kanit Lakalantas Satlantas Polres Kulon Progo Inspektur Satu Agus Kusnendar saat dikonfirmasi membenarkan adanya kecelakaan karambol ini. “Ada kecelakaan karambol yang melibatkan empat kendaraan, tidak ada korban jiwa,” katanya, Kamis, 11 November 2021.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca juga: Jeep Wisata Merapi Sleman Bawa Tiga Wisatawan Kecelakaan Tunggal

Empat kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan ini yakni truk dengan Nopol N 9550 EG, sedan Honda Civic AB 1078 FJ, Tyota Kijang Super R 9435 UB dan Daihatsu Calya AB 1581 OC. Sempat terjadi kemacetan lalu lintas di sekitar lokasi kejadian akibat kejadian ini.

Informasi yang dihimpun, kecelakaan karambol ini bermula saat truk yang dikemudikan Slamet warga Malang, Jawa Timur ini melaju dari arah barat. Diduga mengantuk, sopir ini tidak mengetahui ada berderet mobil yang sedang berhenti di traffic light karena lampu menyala merah.

Baca juga: Ngebut Berboncengan Bawa Celurit Kecelakaan di Sleman, Satu Meninggal

Truk pertama menabrak Honda Civic yang dikemudikan Ali Sodikin warga Sleman. Akibat ditabrak dari belakang, mobil ini menabrak Kijang yang ada di depanya dan beruntun menabrak Daihatsu Calya. “Semua penumpang dan sopir tidak mengalami luka. Hanya kendaraan yang terlibat semuanya penyok body bagian depan dan belakang,” katanya.

Dia mengungkapkan, kasus kecelakaan ini masih diselidiki petugas unit lakalantas Polres Kulon Progo. Berdasarkan dugaan awal, penyebab kecelakaan karena sopir truk yang mengantuk. “Dugaannya mengantuk, lalu menabrak tiga mobil yang sedang berhenti di lampu merah,” ungkapnya. []

Related posts