Viral Pencurian Ponsel di Piyungan Bantul Terekam CCTV

  • Whatsapp
viral pemcurian
Pelaku diduga mencuri ponsel terekam CCTV. (Foto: Istimewa)

Bantul – Beredar video yang memperlihatkan seseorang yang diduga mencuri handphone di sebuah warung yang berada di Padukuhan Banyakan, Kalurahan Sitimulyo, Kapanewon Piyungan, Kabupaten Bantul pada Kamis, 27 Januari 2022. Pelaku yang berjumlah dua orang terlihat mengendarai motor NMAX.

Dalam video tersebut, si pembonceng turun untuk membeli air mineral. Setelah bertransaksi, mereka pergi meninggalkan warung. Namun, beberapa saat kemudian pemilik warung baru sadar jika ponsel yang akan dijual sudah tidak ada di meja.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Viral Video Tak Senonoh Perempuan Cantik Diduga di Bandara YIA Kulon Progo

Video berdurasi 2.48 detik ini terekam CCTV dan diunggah di grup Facebook Suara Piyungan oleh akun @Helmy Syaifuudin. Dalam postingannya menulis:

Ngapunten lur menowo ono sek kenal mas e iki. Tulung kandani kulo, kronologi adek kulo ajeng cod hp diselehke neng mejo, ndilalah mas e iki tuku wedang kok karo nyaut hp, lagi sadar hp ra eneng pas arep mangkat cod. Ditunggu 1×24 jam ra eneng itikat apik. Kulo lapor ten polsek. Suwun sak derenge sedulur ? lokasi ngambil Banyakan 3, Sitimulyo, Piyungan.

viral pencurian
Pelaku diduga mencuri ponsel terekam CCTV. (Foto: Istimewa)

(Mohon maaf jika ada yang kenal dengan saudara ini. Kasih tau dong, kronologi adik saya mau COD hp ditaruh meja, kok pelaku beli minum sambil liat hp, adik saya baru sadar HP gak ada saat mau berangkat COD. Ditunggu 1×24 jam tidak ada itikat baiknya. Saya melaporkan ke polisi. Terima kasih sebelumnya sedulur ? lokasi ngambil Banyakan 3, Sitimulyo, Piyungan).

Baca Juga: Penendang Sesajen Semeru Ditangkap di Banguntapan Bantul

Video tersebut cukup viral. Dalam lima sejak diunggah, seperti dilihat BacaJogja pada Kamis, 27 Januari 2022 malam, postingan tersebut mendapat 1,3 ribu tanggapan, 1,9 ribu komentar dan 53 kali dibagikan.

Kapolsek Piyungan Kompol Rahmad Yulianto saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Meski pihak korban belum melapor, namun Kapolsek sudah memerintahkan anggotanya untuk datang ke tempat kejadian perkara (TKP). “Ya benar,” katanya”. []

Related posts