Bocah di Sentolo Meninggal Tenggelam di Lubang Bekas Galian C Sungai Progo

  • Whatsapp
tenggelam di galian c
Petugas mendatangi lokasi kejadian bocah ditemukan meninggal di lubang bekas galian C Sungai Progo, Sentolo, Kulon Progo. (Foto: Polres Kulon Progo)

BacaJogja – Kejadian nahas dialami bocah berinisial AWH, 10 tahun, warga Kapanewon Sentolo, Kulon Progo. Bocah laki-laki berstatus pelajar ini ditemukan meninggal dunia akibat tenggelam di lubang bekas galian c pinggir Sungai Progo yang berada di Sentolo.

Kasi Humas Polres Kulon Progo Iptu Triatmi Noviartuti membenarkan adanya insiden bocah tenggelam yang terjadi pada Senin tanggal 15 Mei 2023 sekira pukul 15.00 WIB. “Kanit Reskrim bersama piket Reskrim Polsek Sentolo sudah mendatangi peristiwa anak meninggal duniaa karena tenggelam,” katanya kepada awak media, Senin, 15 Mei 2023.

Read More

Umroh akhir tahun

Baca Juga: Pelajar Meninggal Hanyut di Sungai Oya Sri Gethuk Gunungkidul

Berdasarkan keterangan saksi, Fatoni, warga setempat menyatakan, awalnya korban bersama dua temannya mencari ikan di pinggir Sungai Progo dengan dengan cara menyeser. Korban masuk ke lubang bekas galian tambang, sedangkan dua temannya masih di atas.

Melihat korban langsung tenggelam, dua temannya berlari sambil berteriak minta tolong ke sejumlah warga setempat. Warga langsung datang di tempat kejadian dan langsung masuk ke dalam lubang bekas galian C. “Warga berhasil menolong dan mengangkat korban namun dalam keadaan sudah meninggal dunia,” ungkapnya.

Baca Juga: Santri Jejeran Pleret Meninggal Tenggelam di Sungai Code Bantul

Pukesmas Sentolo II turut memeriksa kondisi korban. Tidak ada luka di kepala, tidak ditemukan luka lebam, tidak ditemukan darah yang keluar dari telinga dan hidung, keluar cairan lendir dan air di mulut dan hidung. Tidak ada lebam di bagian dada dan lerut. “Penyebab kematian murni karena tenggelam dan paru paru kemasukan air,” jelasnya.

Petugas lalu berkomunikasi dengan keluarga yang diwakili oleh kepala dukuh setempat. Pihak keluarga menerima peristiwa ini sebagai musibah yang dialami korban. Selanjutnya jenazah diserahkam kepada keluarga untuk dimakamkan.

Baca Juga: Gegara Mata Kail, Bocah Meninggal Tenggelam di Waduk Sermo Kulon Progo

“Kami mengimbau kepada para orang tua agar mengawasi pergulan atau saat anak sedang bermain, nasehati agar tidak bermain di tempat yang berbahaya,” ungkapnya. []

Related posts