Klitih Beraksi, Korban Tabrak Pohon dan Tenggelam di Selokan Mataram Sleman

  • Whatsapp
klitih selokan mataram
Tim SAR mengevakuasi korban klitih yang tenggelam di Selokan Mataram (Basarnas)

BacaJogja — Aksi kejahatan jalanan atau yang sering disebut klitih kembali menelan korban. Kali ini, sekelompok remaja di Sinduadi, Mlati, Kabupaten Sleman, menjadi sasaran.

Kejadian tragis tersebut terjadi pada Rabu, 21 Agustus 2024 dini hari. Bermula salah satu remaja yang dikejar klitih. Apesnya korban menabrak pohon di pinggir jalan, hingga terlempar dan masuk ke Selokan Mataram.

Read More

Umroh liburan

Baca Juga: Ini Dia Identitas 15 Pelaku Klitih Bumijo Yogyakarta

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Yogyakarta, Kamal Riswandi, menjelaskan bahwa pihaknya menerima laporan dari masyarakat tentang kondisi darurat yang mengancam jiwa. Informasinya dihimpun, pada pukul 03.00 WIB dini hari, korban bersama temannya sedang menjenguk seorang teman.

“Saat perjalanan pulang, mereka dikejar oleh pelaku klitih. Korban kemudian menabrak pohon di sekitar Selokan Mataram dan diduga terjatuh ke dalam selokan,” ungkap Kamal.

Baca Juga: Klitih Mabuk Berulah di Sleman, Berujung Kecelakaan Tunggal

Mendapat laporan tersebut, Basarnas Yogyakarta segera mengerahkan Unit Siaga Basarnas Sleman, lengkap dengan peralatan water rescue, untuk berkoordinasi dengan Potensi SAR yang sudah berada di lokasi dan memulai pencarian.

Tim SAR Gabungan langsung melakukan pencarian dengan metode body rafting, menyisir sepanjang Selokan Mataram. Setelah pencarian berlangsung selama sekitar satu jam, pada pukul 11.52 WIB, tim akhirnya berhasil menemukan korban berinisial SDR, 13 tahun, warga Karangjati, Sinduadi, Mlati, Sleman.

Baca Juga: Penampakan Pelaku Klitih Titik Nol Yogyakarta dan Perannya saat Penganiayaan

Korban ditemukan berjarak 100 meter dari lokasi kejadian dan langsung dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda DIY untuk dilakukan otopsi. Dengan ditemukannya korban, operasi SAR dinyatakan selesai, dan semua unsur SAR Gabungan yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing. []

Related posts