Camping di Potrobayan: Wisata Alam Bantul yang Menawarkan Keindahan dan Kenyamanan Fasilitas Lengkap

  • Whatsapp
Camping di Potrobayan Bantul
Para pengunjung yang sedang menikmati matahari dan suasana di pagi hari (Dok. Pribadi)

BacaJogja – Potrobayan, salah satu destinasi wisata alam yang menawarkan pemandangan indah dengan aliran sungai yang cocok untuk aktivitas camping. Terletak di Srihardono, Kecamatan Pundong, Kabupaten Bantul, tempat ini awalnya dikenal sebagai lokasi untuk bersantai di pagi atau sore hari sembari menikmati gemericik air dari aliran Kali Opak.

Sukro, salah satu pedagang di kawasan wisata Potrobayan, mengungkapkan bahwa ide menjadikan area ini sebagai lokasi camping baru muncul dan dikembangkan setelah pandemi Covid-19. Pandemi tersebut memberikan waktu bagi para pelaku usaha dan masyarakat setempat untuk mencari cara-cara baru guna meningkatkan potensi wisata di daerahnya.

Read More

Umroh liburan

Baca Juga: Tragedi Longsor Tambang Ilegal di Solok Sumbar: 15 Orang Meninggal Dunia

Penambahan area camping terbukti berhasil menarik lebih banyak pengunjung. Banyak yang tertarik untuk merasakan pengalaman menginap di Potrobayan serta menyaksikan langsung keindahan sunrise dan sunset yang memukau. Selain itu, area camping ini juga berdampak positif terhadap perekonomian para pedagang lokal setempat.

Wisnu, seorang pengunjung yang baru pertama kali datang ke Potrobayan, mengatakan bahwa di tempat ini terdapat banyak warung yang menjual makanan ringan, minuman, serta makanan berat seperti nasi goreng, nasi telur, dan mie. Tidak hanya itu, terdapat pula kamar mandi yang bisa digunakan untuk mandi atau buang air, sehingga pengunjung tidak perlu khawatir soal fasilitas dasar saat berkemah.

Camping di Potrobayan
Susana pagi hari, dengan puluhan tenda yang menghadap ke aliran sungai (Dok. Pribadi)

Baca Juga: Siti Roikhana Munawaroh Kembali Pimpin Muslimat NU Bantul Periode 2024-2029

Potrobayan biasanya ramai dikunjungi pada akhir pekan, terutama Sabtu dan Minggu. Banyak pengunjung dari luar kota maupun lokal Yogyakarta yang sengaja datang untuk berkemah sambil menikmati quality time bersama teman atau keluarga.

Popularitas Potrobayan juga meningkat setelah digunakan sebagai lokasi syuting. Salah satu contohnya adalah video klip lagu Sal Priadi berjudul *Gala Bunga Matahari*, yang sempat viral beberapa waktu lalu. Dalam video tersebut, salah satu latar lokasinya adalah Potrobayan, terutama adegan pria tua yang berada di pinggir aliran sungai.

Baca Juga: Selamat! Empat Talenta Muda MINSABA Bantul Harumkan Madrasah Lewat Sepak Bola

Dengan keunikan tersebut, Potrobayan tidak hanya menyuguhkan wisata alam yang menenangkan, tetapi juga pengalaman berkemah yang aman dan nyaman. Dilengkapi dengan fasilitas warung dan kamar mandi, tempat ini menawarkan kemudahan bagi para pengunjung yang ingin merasakan suasana berkemah tanpa meninggalkan kenyamanan.

Kombinasi pesona alam dan fasilitas lengkap menjadikan Potrobayan sebagai pilihan sempurna bagi mereka yang ingin menikmati liburan alam sambil berkemah dengan lebih nyaman.

Artikel kiriman Dava Putra Anandya
Mahasiswa Ilmu Komunikasi, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Related posts