Kecelakaan Mobil dan Motor di Kulon Progo, Warga Bantul Meninggal

  • Whatsapp
laka lantas kulon progo
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan di Jalan Brosot, Kulon Progo. (Foto: Polres Kulon Progo)

BacaJogja – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Brosot-Nagung Dusun Lendah, Kalurahan Jatirejo, Kapanewon Lendah, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta. Satu orang meninggal dalam kecelakaan yang melibatkan mobil dan motor ini.

Kasi Humas Polres Kulon Progo Iptu Triatmi Noviartuti membenarkan adanya insiden laka lantas yang merenggut satu korban jiwa ini. Kecelakaan melibatkan antara mobil Sedan Toyota Camry bernomor polisi B 2855 SBP dengan motor Yamaha Crypton nopol AB 4568 SK.

Read More

Baca Juga: Hindari Jalan Berlubang, Pemotor Tabrak Pejalan Kaki hingga Meninggal di Kulon Progo

“Kecelakaan terjadi pada Minggu sore sekitar pukul 15.00 WIB,” katannya, Senin, 8 Mei 2023.

Dia mengatakan, kronologi kecelakaan bermula saat mobil yang dikemudikan Andy Herdiyan, 45 tahun, warga Kalurahan Guwosari, Pajangan, Bantul melaju dari arah barat ke timur. Pengemudi mobil bermaksud mendahului motor yang ada di depannya yang dikendarai Adi Wardoyo, 74 tahun, warga Poncosari, Srandakan, Bantul.

Namun, karena terlalu mepet bodi samping kiri mobil menyerempet motor. “Bermaksud mendahalui namun menyerempet motor. Pengendara dan motor terjatuh,” katanya.

Baca Juga: Innalillahi, Truk Tabrak Pengayuh Sepeda hingga Meninggal di Kulon Progo

Akibat kecelakaan ini, pengendara motor mengalami perdarahan hidung, lebam mata kiri, hematum dahi, cedera kepala, patah tulang tangan kanan, lecet tangan kiri. “Korban dibawa ke RS Rizki Amalia, namun meninggal dunia di rumah sakit. Sedangkan pengemudi mobil tidak mengalami luka,” jelasnya.

Dia mengatakan, kejadian ini masih ditangani oleh Unit Gakkum Satlantas Polres Kulon Progo. Untuk kerugian material Rp300.000. []

Related posts