PKS Resmi Usung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024

  • Whatsapp
pks usung AMIN
PKS Resmi Usung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024. (Foto: Twitter @slaimsegaf)

BacaJogja – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara resmi memutuskan Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin sebagai Bakal calon wakil presiden (Bacawapres). Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini mendampingi bacapres Anies Baswedan pada Pilpres 2024.

Dengan demikian, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau AMIN ini didukung tiga partai politik, yakni NasDem, PKB, dan PKS. Selain itu juga mendapat dukungan dari Partai Ummat dan Partai Masyumi.

Read More

Baca Juga: Mak-mak Manies Yogyakarta Deklarasi Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024

Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengatakam, keputusan mengusung Gus Muhaimin sebagai bacawapres ini diambil dalam Musyawarah Majelis Syura (MMS) PKS ke-IX yang berlangsung di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS, Jalan TB Simatupang, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat, 15 September 2023.

“Memutuskan Bapak Abdul Muhaimin Iskandar sebagai Bakal calon wakil presiden 2024 mendampingi Pak Anies Baswedan pada Pilpres 2024,” kata Ahmada Syaikhu membacakan poin hasil keputusan MMS.

Baca Juga: Badan Koordinasi Saksi Anies Baswedan Target Raih 36 Juta Suara di Pilpres 2024

Dalam keputusan tersebut, PKS juga menyetujui dan menetapkan pasangan Anies dan Muhaimin sebagai Bacapres dan Bacawapres Republik Indonesia yang secara resmi diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera pada Pilpres tahun 2024. PKS sebelumnya telah melaksanakan MMS VIII pada 23 Februari 2023 dan memutuskan mendukung Anies Baswedan sebagai Calon presiden (Capres) 2024.

Syaikhu menjelaskan, dukungan resmi ini untuk menepis keraguan di masyarakat soal dukungan PKS kepada Anies dan Muhaimin.“Keputusan ini dirilis menepis keraguan masyarakat dengan adanya hasil ini dan PKS optimis dapat mengokohkan kemenangan yang didasari semangat Ukhuwah Islamiyah Kebangsaan dan Ukhuwah Islamiyah,” ucapnya.

Baca Juga: Kalah Tiga Kali, Prabowo Tegaskan Siap Bersaing dengan Anies dan Ganjar di Pilpres 2024

Dia juga meminta agar kader PKS totalitas untuk memenangkan Anies dan Muhaimin di Pilpres 2024. “Mengintruksikan kepada seluruh pengurus, anggota dan keluarga besar Partai Keadilan Sejahtera untuk totalitas bekerja keras memenangkan pasangan Bapak Anies Baswedan dan Bapak Muhaimin Iskandar sebagai Bakal calon presiden dan Bakal calon wakil presiden pada pilpres 2024,” tuturnya.

PKS melakukan Musyawarah Majelis Syura secara internal dan tertutup untuk membahas soal dukungan terhadap Bakal cawapres Muhaimin Iskandar. Musyawarah tersebut berlangsung sejak pukul 16.00 WIB dan selesai sekitar pukul 19.00 WIB. []

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *