Daftar Kantong Parkir Kawasan Tugu dan Malioboro Yogyakarta pada Malam Tahun Baru

  • Whatsapp
malioboro car free night
Malioboro Car Free Night pada malam tahun baru. (Foto: Istimewa)

BacaJogja – Kawasan Malioboro Yogyakarta pada malam pergantian tahun baru 2024 diberlakukan car free night mulai tanggal 31 Desember 2023 hingga 1 Januari 2024. Malioboro bebas kendaraan bermotor dimulai pukul 18.00 WIB sampai dengan 01.00 WIB.

Sejumlah rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi lonjakan volume kendaraan selama libur akhir tahun 2023. Selain itu, untuk kenyamanan wisatawan, sejumlah lokasi sudah disiapkan sebagai kantong parkir.

Read More

Baca Juga: Highlight Manajemen Lalu Lintas, Kantong Parkir dan Rute WJNC 2022

Berikut kantong parkir dan nomor yang bisa dihubungi:

Kawasan Tugu Yogyakarta
McD 08111927525
Ex PLN 088801969697
Klenteng 0274-562366
PDAM 0274-513605
SMKN 6 0274-512268
SMKN 3 0274-513503

Baca Juga: Simak! Info Rute, Rekayasa Lalu Lintas dan Kantong Parkir WJNC 2022

Kawasan Malioboro
Beskalan 081392137202
Senopati 081215509999
Sriwedari 081334627344
Spraga 081329436760
ABA 081312493318
Ngabean 08176441999
Ex Pabri Es Patuk 081312493318
Gandekan 0817745112
Gedung Ex UPN 085712271669
Ibis Style 0274-588889

Baca Juga: Daftar Lokasi dan Besaran Tarif Parkir di Yogyakarta Saat Tahun Baru 2023

Kepala Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta Agus Arif Nugroho menghimbau bagi wisatawan dan warga Kota Yogyakarta, jika memasuki kawasan Malioboro diharapkan datang lebih awal. Dimana sudah disediakan sekitar 2.500 kantong parkir yang berada di Abu Bakar Ali lantai dua, 1.000 slot parkir di Ketandan barat Hotel Melia Purosani, 500 slot parkir di Ngabean lantai dua.

“Semoga apa yang telah kita siapkan dapat memberikan layanan secara optimal khususnya dalam pelayanan parkir. Selain itu, harapannya saat parkir juga dilakukan tarif sesuai dengan aturannya, jangan sampai ada hal yang merugikan bagi masyarakat Kota Yogyakarta maupun wisatawan,” ujarnya.

Baca Juga: Daftar Lokasi dan Tarif Parkir Resmi di Kota Yogyakarta

Dia menegaskan, bagi siapapun yang menyalahi aturan, maka akan ditindak secara tegas. Sehingga harapannya, saat berwisata ke Kota Yogyakarta juga patuhi aturan yang sudah disediakan oleh pemerintah.

Penjabat Wali Kota Yogyakarta Singgih Raharjo mengatakan, akan terus memberikan pelayanan terbaik bagi warga maupun wisatawan yang menjadikan Kota Yogyakarta sebagai destinasi wisata untuk berlibur. Pihaknya terus memantau perkembangan setiap hari dengan membagi tim keamanan.

“Selain itu ada Layanan YES selama 24 jam yang bisa diakses jika keadaan darurat. Sehingga kami memberikan layanan yang bertanggung jawab atas kejadian kedaruratan di Kota Yogyakarta,” jelas Singgih. []

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *