Daftar Lima KA Favorit Masyarakat pada Masa Mudik Lebaran 2023

  • Whatsapp
naik kereta api
Penumpang naik kereta adi di Stasiun Yogyakarta. (Foto: Daop 6 Yogyakarta)

BacaJogja – Pada masa Angkutan Lebaran 2023/1444 H ini, tercatat perjalanan di wilayah KAI Daop 6 Yogyakarta sebanyak 20 Kereta Api Reguler, 8 Kereta Api Tambahan, dan 2 Kereta Api Angkutan Motor Gratis (Motis). Adapun Kereta Api (KA) dari berbagai Kota di pulau jawa yang melintasi wilayah Daop 6 Yogyakarta ada sejumlah 48 KA.

Pada masa angkutan Lebaran tahun ini, ada lima KA yang menjadi favorit baik periode pra maupun pasca Lebaran masa Angkutan Lebaran 2023 tanggal 12 April hingga 3 Mei 2023.

Read More

Umroh liburan

Baca Juga: Daftar Tiket KA Diskon Mudik Lebaran hingga 20 Persen

Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Franoto Wibowo mengatakan, Lima KA favorit tersebut yakni :
1. Joglosemarkerto (Solobalapan-Tegal-Solobalapan-Yogyakarta)
2. Senja Utama Yk (Yogyakarta-Pasarsenen)
3. Sri Tanjung (Lempuyangan-Ketapang)
4. Bengawan (Purwosari-Pasarsenen)
5. Progo (Lempuyangan-Pasarsenen)

Dia mengatakan, menjelang Lebaran 2023 KAI Daop 6 Yogyakarta mencatat, tingkat keterisian KA keberangkatan dari Daop 6 pada masa Angkutan Lebaran periode pra Lebaran yaitu tanggal 12-21 April 2023 masih tergolong cukup rendah.

Baca Juga: Tiket KA Angkutan Lebaran Keberangkatan Daop 6 Yogyakarta Terjual 155.553 Seat

“Per tanggal 10 April 2023 pukul 08.00 WIB, untuk KA keberangkatan Daop 6 Yogyakarta pada masa Angkutan Lebaran periode pra Lebaran (14-21 April 2023) baru terjual sebanyak 71.478 atau 46% dari total tiket sebanyak 155.760 yang disediakan pada periode sebelum Lebaran tersebut,” jelasnya.

Ia mengatakan bahwa hal tersebut diprediksi karena wilayah Daop 6 memang lebih di dominasi oleh pemudik dari kota-kota besar seperti Jakarta, Bandung, dan Surabaya. Sehingga tiket-tiket KA yang lebih banyak terjual saat ini adalah keberangkatan pasca Lebaran karena itu merupakan saat dimana masyarakat balik ke kota-kota besar lainnya.

Baca Juga: Daftar KA Tambahan Lebaran dan Jadwal Lengkap Keberangkatan

Berdasarkan data tanggal 10 April 2023, tiket-tiket KA keberangkatan Daop 6 pada masa Angkutan Lebaran 2023 periode Lebaran dan pasca Lebaran tanggal 22 April-03 Mei 2023 telah terjual sebanyak 144.986 atau 81% dari total tiket sebanyak 180.746 yang disediakan pada periode tersebut.

“Daop 6 mengimbau kepada masyarakat untuk memanfaatkan waktu dan merencanakan perjalanan dengan baik karena penjualan tiket terus bergerak. Apalagi tahun ini diprediksi oleh pemerintah bahwa jumlah pemudik akan meningkat dari tahun sebelumnya,” terangnya.[]

Related posts