Nenek asal Gamping Sleman Ditemukan Meninggal di dalam Sumur

  • Whatsapp
evakausi dalam sumur
Tim SAR megevakausi korban dari dalam sumur di Sleman. (Isimewa)

BacaJogja – Nasib nahas dialami Temu, 79 tahun, warga Ponowaren, Nogotirto, Gamping Sleman, Yogyakarta. Perempuan ini ditemukan di dalam sumur di rumahnya pada Kamis, 13 Juni 2024.

Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta Kamal Riswandi mengatakan, kronologi kejadian yang diterima, pada Kamis 13 Juni 2024 pukul 05.45 WIB. Keluarga korban mencari korban di rumah, pada saat dipanggil tidak ada yang merespons dari dalam rumah.

Read More

BacaJuga: Warga Sentolo Kulon Progo Ditemukan Meninggal di Dalam Sumur

“Kemudian keluarga mencari di area sekitar sumur dan menemukan korban sudah berada di dalam sumur,” katanya kepada media, Kamis, 13 Juni 2024.

Mendapat laporan tersebut, Kantor Basarnas Yogyakarta memberangkatkan 1 Team Rescue yang dilengkapi dengan peralatan evakuasi di ruang terbatas atau CSR (Confine Space Rescue). Tim Rescue yang tiba di lokasi langsung berkordinasi dengan Potensi SAR yang sudah berada dilokasi untuk melakukan proses evakuasi.

BacaJuga: Perempuan Ditemukan Meninggal Dalam Sumur di Sedayu Bantul

Proses evakuasi yang berlangsung kurang lebih 45 menit Team SAR Gabungan berhasil mengevakuasi korban dari dalam sumur dengan kedalaman 10 meter. “Korban atas nama Temu ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia,” ungkapnya.

Korban langsung dibawa ke rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan. Operasi SAR dinyatakan ditutup dan seluruh unsur SAR Gabungan yang terlibat di kembalikan ke kesatuannya masing-masing. []

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *