Sinoman Akur Seyegan Sleman Gelar Donor Darah Sumpah Pemuda

  • Whatsapp
donor darah
Pemuda Sinoman Akur Seyegan bekerja sama dengan PMI Sleman menggelar donor darah dalam rangka memperingati Sumpah Pemuda. (Foto: Dianne Erlinawati)

Sleman – Pemuda Sinoman Akur Seyegan bekerja sama dengan PMI (Palang Merah Indonesia) Kabupaten Sleman menggelar kegiatan donor darah. Kegiatan yang digelar di Dusun Seyegan, Margokaton, Seyegan, Sleman, Yogyakarta ini dalam rangka menyongsong Hari Sumpah Pemuda.

Ketua Palang Merah Indonesia Kabupaten Sleman Sunarto mengapresiasi kegiatan acara yang bertema Setetes darahku Bukti Cinta untuk Sesama dan Bukti Cinta untuk Diri Sendiri ini. Donor darah banyak manfaatnya untuk tubuh dan kelangsungan hidup seseorang.

Read More

“Salut dengan kegiatan yang diadakan Pemuda Sinoman Akur Seyegan ini, semoga dapat menginspirasi organisasi lain untuk berkegiatan yang lebih positif lagi seperti donor darah,” kata, Minggu, 24 Oktober 2021.

Baca Juga: Kata Kapolres Kulon Progo soal Viral Pria asal Sentolo Donor Darah dan Ginjal

Kegiatan ini mengajak seluruh warga Dusun Seyegan untuk ikut mendonorkan darahnya guna membantu ketersediaan darah yang sangat dibutuhkan di masa pandemi seperti ini. Sedangkan manfaat donor darah yaitu menjaga kesehatan jantung, meningkatkan produksi sel darah merah, membantu penurunan berat sel tubuh, mendapatkan kesehatan psikologis, serta mendeteksi penyakit secara dini.

donor darah seyegan
Pemuda Sinoman Akur Seyegan bekerja sama dengan PMI Sleman menggelar donor darah dalam rangka memperingati Sumpah Pemuda. (Foto: Dianne Erlinawati)

Ketua Sinoman Akur Ridwan Ramadhan mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini dilaksanakan dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 13.00 WIB. Siapapun boleh ikut dalam kegiatan donor darah ini baik warga Seyegan maupun warga dari luar, yang penting dalam kondisi sehat.

Sebelum peserta mendonorkan darahnya, akan discreening terlebih dahulu oleh petugas dari PMI Sleman. Setelah dicek dan lolos, petugas akan mengarahkan ke bagian pengambilan darah. Kemudian setelah selesai pengambilan darah, akan diberi obat penambah darah oleh petugas PMI dan sedikit buah tangan dari PMI dan Sinoman Akur Seyegan.

Baca Juga: LAZISNU Bantul Galang Aksi Donor Darah di Objek Wisata Batu Kapal Piyungan

Ridwan mengatakan acara donor darah merupakan yang keempat yang diadakan setiap tahun oleh Sinoman Akur Seyegan. “Saya berharap acara ini bisa menjadi agenda tahunan Sinoman Akur Seyegan yang bisa menginspirasi orang-orang maupun organisasi lain dalam berkegiatan yang bisa bermanfaat bagi kita sendiri maupun orang lain,” ujarnya.

Acara donor ini berjalan lancar dan meriah. Di sela-sela acara diselingi hiburan akustik. Tak lupa ada games dan doorprize dari Sinoman Akur untuk dibagikan kepada yang bisa menjawab pertanyaan dari MC acara. []

Artikel kiriman Dianne Erlinawati, Mahasiswa Prodi Public Relations ASMI Santa Maria Yogyakarta

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *