Cara Mendapatkan Informasi Taktis Praktis Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19

  • Whatsapp
buku taktis antisipasi gelombang tiga
Ilustrasi Buku Taktis Praktis Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19. (Foto: Humas Pemda DIY)

Yogyakarta – Berita atau informasi tidak benar bahkan hoaks sering muncul seiring pandemi Covid-19. Pemerintah sudah mengantisipasinya dengan meluncurkan panduan seperti buku saku Taktis Praktis Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19.

Salah satu tujuannya yakni memberikan informasi yang valid dan benar sekaligus menangkal berita hoaks yang kerap muncul dari informasi yang tidak disampaikan secara benar. Informasi Taktis Praktis Antisipasi Gelombang Ketiga Covid-19 bisa didapatkan melalui soft file dengan cara mengunduh klik di sini.

Read More

Baca Juga: Syarat Pengisian dan Peminjaman Tabung Oksigen Gratis untuk Medis di Yogyakarta

Seperti dikutip dari akun medsos resmi Humas Pemda DIY @humaspemdadiy menyebutkan, buku saku ini berisi beragam informasi penting mengenai Covid-19 dan penanganannya. Informasi itu antara lain tentang perilaku masyarakat masa pandemi Covid-19, seputar Omicron, reaksi setelah vaksinasi corona, vaksin lanjutan atau booster.

Informasi lainnya perihal penyebaran Covid-19 varian Omicron, mitos dan fakta seputar Omicron, alur pengananan Covid-19, layanan telemedisin, peraturan perjalanan terkini, pengaturan karantina dan banyak lainnya.

Baca Juga: Syarat dan Cara Penyintas Corona Menempati Shelter Covid-19 Hotel Mutiara Malioboro Yogyakarta

Warga juga bisa melaporkan informasi yang tidak benar dalam kolom cek dan laporkan hoaks. Sebarkan informasi ini kepada siapa pun yang membutuhkan. Tetap taat protokol kesehatan, tetap eling lan waspada. []

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *