Semarak Event Penutupan Dies Natalis ke-25 FT UST Yogyakarta

  • Whatsapp
dies natalis FT UST
Penampilan dari guess star DJ Skrullz pada Jumat 9 Desember 2022 malam. (Foto: Dianne Erlinawati)

BacaJogja – Pentas kreasi acara penutupan Dies Natalis ke-25 Fakultas Teknik Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (UST) Yogyakarta berlangsung meriah. Acara digelar di SevenSky Lippo Plaza yang berlokasi di Jalan Laksda Adisucipto, Demangan, Depok, Sleman, Yogyakarta, Jumat 9 Desember 2022 malam.

Acara ini sangat ramai, meriah dan seru. Untuk HTM cukup membayar Rp5.000 per orang. Suguhan tarian dari beberapa daerah menarik perhatian pengunjung.

Read More

Baca Juga: F-Hole String Orchestra ISI Yogyakarta Konser Lagu Anak dan Daerah

Pentas pertama dibuka dengan Tari Kreasi Mangastuti yang dibawakan Septi dan Krista. Tari ini merupakan tarian garapan dari Yogyakarta. Tarian mangastuti adalah gerakan yang sangat indah untuk dinikmati karena tarian ini berisi gerakan-gerakan gabungan antara gerakan jaipong dengan gerakan tari klasik serta gerakan lain yang dibuat menarik.

Tarian ini menggambarkan perilaku yang selaras penuh dengan kasih sayang untuk keselamatan hidup di dunia. Menggambarkan kemuliaan gadis remaja sedang beranjak dewasa dan berangan-angan tentang kisah percintaan.

Baca Juga: Pro Kontra Moshpit dalam Konser Musik, Budaya atau Bahaya?

Tak kalah menariknya dengan penampilan Alam Indrawan dari Suku Dayak. Dia dengan alat musik tradisional membawakan lagu khas dari Suku Dayak dan Indonesia Pusaka. Begitu juga dengan aksi Bang Pap yang menampilkan monolog berjudul orang gila.

Setelah itu penampilan dari Band Pakuningratan. Dan di pengujung acara menampilkan guess star atau bintang tamu DJ Skrullz.

Baca Juga: Makna Elegi Atma, Tema Konser Perda Maba GEMA 2022 ISI Yogyakarta

Di sela-sela acara ada penyerahan hadiah bagi para pemenang yang sudah mengikuti berbagai kompetisi yang diadakan oleh Fakultas Teknik UST dalam memeriahkan acara dies natalis; seperti turnamen PES dan Futsal Fakultas Teknik se-DIY. []

Artikel ditulis oleh Dianne Erlinawati, Mahasiswa Prodi Public Relations/ASM Marsudirini Santa Maria Yogyakarta

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *